Buah mangga atau biasa juga dikenal dengan nama buah mapelam
merupakan komoditas unggulan di Asia. Buah tropis yang satu ini juga cukup
populer dan melimpah di Indonesia. Anda pasti pernah menrasakan segar dan
manisnya daging buah mangga ini. Tapi, pernahkah Anda melihat langsung
bagaimana rupa pohon mangga si penghasil buah nan nikmat tersebut? Bagi warga
perkotaan utamanya generasi muda, boleh jadi seumur hidupnya belum pernah
melihat langsung bagaimana tampilan pohon mangga. Berbeda dengan mereka yang tumbuh
dan besar di kota kecil. Biasanya di setiap pekarangan warga terdapat pohon
mangga. Hal tersebut tentu jarang dijumpai di kota besar macam Jakarta. Jika
Anda belum mengetahui bagaimana rupa pohon mangga, berikut kami urai segala
sesuatu tentangnya termasuk ciri-ciri pohon mangga tersebut.
Sembelum membedah ciri-ciri pohon mangga, penting untuk
memahami klasifikasi tanaman mangga dalam sistem taksonomi agar lebih mudah
mengurainya dari segi ilmu biologi. Berikut klasifikasi buah mangga:
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan
|
: Plantae
|
Filum
|
: Magnoliophyta
|
Kelas
|
: Magnoliopsida
|
Ordo
|
: Sapindales
|
Famili
|
: Anacardiaceae
|
Genus
|
: Mangifera
|
Spesies
|
: Mangifera indica
|
Nama binomial
|
: Mangifera indica
L.
|
Berdasarkan klasifikasi di atas, kita bisa menyimpulkan bahwa
buah mangga merupakan jenis tanaman atau tumbuhan tingkat tinggi yang artinya
bahwa salah satu ciri-ciri pohonnya adalah struktur batang atau habitusnya
masuk ke dalam kelompok arboreus. Dimaksudkan bahwa, batang pohon buah mangga
merupakan batang berkayu dengan ketinggian batang yang lebih di atas 5 meter
dan mampu mecapai angka maksilam 40 meter. Ciri –ciri pohon mangga lainnya
adalah bentuknya yang cenderung tegak dengan cabang-cabang yang kuat. Adapun
diameter batang utama bisa mencapai ukuran 10 meter. Kulit batang pohon mangga
ini memiliki tektur yang kasar serta cukup tebal. Warna batangnya biasanya
coklat keabuan hingga hampir berwarna hitam. Akar pohon mangga adalah tunggang
dengan ukuran panjang mencapai 6 meter ke bawah tanah.
Ciri-ciri pohon mangga lainnya bisa dilihat dari struktur dan
bentuk daunnya. Pada dasarnya ada beragam bentuk daun mangga. Namun secara umum
daun tersebut merupakan jenis daun tunggal dengan letak yang tersebar di
seluruh cabang pohon. Panjang tangkai daun cukup bervariasi antara 1,25 cm
sampai 12, 5 cm. Pada bagian pangkal cenderung membesar dan di bagian sisi atas
terdapat alur. Adapun variasi daun mangga yang ada, antara lain:
- Daun yang lonjong dengan ujung
layaknya mata tombak.
- Daun dengan bentuk bulat telur
dengan ujung yang tajam seperti mata tombak.
- Daun dengan betuk seperti
segi-empat dengan ujung daun yang cenderung runcing.
- Daun dengan bentuk segi empat
dengan ujung daun yang cenderung bulat dan tumpul.
Daun pada pohon mangga memiliki warna yang cenderung hijau kemerahan
saat muda dan saat tua, daun tersebut akan berwarna hijau tua dengan permukaan
ata mengkilat dan permukaan bawah cenderung berwarna lebih muda. Daun pada
pohon mangga umumnya memiliki usia 1 tahun atau bahkan lebih.
Adapun bagian bunga pohon mangga digolongkan ke dalam
kelompok bunga majemuk dan berumah satu atau monoecious. Bunga ini berkarang
dalam malai dengan jumlah cabang yang banyak utamanya pada ujung ranting. Bunga
majemuk tersebut memiliki sumbu utama dengan banyak cabang-cabang. Setiap cabang
ini mempunyai subcabang lainnya. Secara umum, bunga pada mangga memiliki
tangkai yang pendek. Bunga ini memiliki warna yang sedikit pucat kekuningan.
Bakal buah mangga mucul dari bunga ini. Demikian ciri-ciri pohon mangga yang
mencakup batang, akar, daun, bunga dan buahnya.
Morfologi
Mangga dikenal sebagai tanaman tingkat tinggi. Tanaman ini
digolongkan kedalam kelompok arboreus karena memiliki batang dengan ketinggian
diatas 5 meter.
Ciri-ciri umum dari tanaman mangga antara lain :
- Struktur batang umumnya besar.
Tumbuh tegak dan bercabang dengan ketinggian pohon bisa mencapai 40 meter.
- Batang memiliki kulit tebal
dengan tekstur kasar, warna kulit batang umumnya coklat keabuan, kelabu
tua hingga hitam. Terdapat banyak celah-celah kecil serta sisik yang
merupakan bekas tepat tumbuhnya daun.
- Akar tumbuh memanjang dan
bercabang-cabang dengan panjang bisa mencapai 6 meter.
- Termasuk kedalam tumbuhan
berdaun tunggal, daun tumbuh lebat dan tersebar disetiap batang. Secara
umum daun mangga memiliki ciri-ciri sebagai berikut : Panjang tangkai daun
antara 1-1,25 cm. Bagian pangkal membesar, sisi daun bagian atas terdapat alur. Posisi daun pada batang
umumnya berjarak 3/8 dan semakin ujung batang posisinya makin berdekatan.
Helai daun berbentuk jorong hingga linset. Tekstur daun agak liat, warna
daun muda kemerahan, kekuningan, dan keunguan. Warna daun akan berubah
hijau lalu kuning menua. Pangkal daun lancip, tepi daun berbentuk
gelombang, bagian ujung daun meruncing. Beberapa varietas mangga memiliki
struktur daun yang berbeda. antara lain : bulat telur dan ujung daun meruncing, lonjong dan
ujung daun seperti mata tombak, segi empat dan ujung membulat, serta segi
empat dan ujung daun meruncing.
- Bunga majemuk dan berkelamin
campuran, warna kuning kehijauan. Tumbuh memanjang hingga 40 cm.
- Buah mangga memiliki warna hijau
muda ketika masih matang dan akan berubah menjadi kuning kehijauan ketika
sudah matang. Bentuk buah beraneka ragam tergantung dari varietasnya, ada
yang bulat, lonjong telur, hingga lonjong memanjang. Ukuran buah
umumnya antara 25-30 cm.
Kandungan Gizi Buah
Mangga
Nilai Kandungan gizi Mangga per 100 g (3.5 oz, Energi 272 kJ
(65 kcal),
Karbohidrat 17,00 g, Gula 14,8 g, Diet serat 1,8 g, Lemak
0,27 g, Protein 0,51 g, Vitamin A equiv. 38 mg (4%), Beta-karoten 445 mg (4%),
Thiamine (Vit. B1) 0.058 mg (4%), Riboflavin (Vit. B2) 0,057 mg (4%), Niacin
(Vit. B3) 0,584 mg (4%), Asam pantotenat (B5) 0,160 mg (3%), Vitamin B6 0,134
mg (10%), Folat (Vit. B9) 14 mg (4%), Vitamin C 27,7 mg (46%), Kalsium 10 mg (1%),
Besi 0,13 mg (1%), Magnesium 9 mg (2%), Fosfor 11 mg (2%), Kalium 156 mg (3%),
Seng 0,04 mg (0%).
Manfaat Buah Mangga
Dengan banyaknya kandungan gizi dalam buah mangga tersebut,
tidak mengherankan jika dengan begitu memiliki manfaat yang cukup beragam.
Dengan mengkonsumsi buah mangga secara teratur baik itu secara langsung atau
diolah terlebih dahulu, Anda akan mendapatkan sejumlah benefit antara lain:
- Menjauhkan kanker. Hal ini telah
dibuktikan secara ilmiah dimana para peneliti mendapatkan fakta menarik
seputar kandungan anti-oksidan dalam sebuah mangga. Anti-oksidan ini
sangat berperan dan efektif melindungi tubuh manusia dari berbagai resiko
kanker seperti pada payudara, usus besar, kakner darah, prostat dan masih
banyak lagi lainnya. Senyawa yang ada di dalam buah mangga yang sangat
ampuh mereduksi ancaman kanker adalah asam galat, astragalin, filsetin,
quercetin dan juga methylgallat.
- Mencerahkan kulit. Manfaat buah
mangga yang satu ini tentu menggiurkan para wanita. Dengan mengkonsumsi
buah mangga, pori-pori Anda akan bersih dan jerawat akan jauh. Sebagai
efeknya, kulit Anda akan jauh lebih cerah dan sehat. Manfaat ini bisa
diperoleh dengan mengkonsumsi mangga atau dengan menggunakannya sebagai
bahan kecantikan seperti masker misalnya.
- Mereduksi angka koleterol.
Manfaat ini bersumber pada kandungan vitamin c di dalam mangga yang memang
tinggi. Vitamin c ini mampu mendetoks darah dari unsur-unsur yang tak
penting seperti kolesterol jahat.
- Membuat mata lebih cerah. Dengan
mengkonsumsi mangga secangkir setiap harinya akan membantu mata Anda seba
ia sangat kaya akan vitamin A. Mangga juga membantu agar mata terus lembab
dan terhindar dari kekeringan.
- Manfaat mangga lainnya adalah
memenuhi kebutuhan alkali manusia. Senyawa yang ada di dalam mangga
seperti asam tartrat, asam sitrat dan juga asam malat bisa menahan
cadangan alkali di dalam tubuh manusia.
- Meningkatkan gairah dan energi
sex. Manfaat yang satu ini tentunya sangat didambakan mereka yang telah
berpasangan. Kabarnya kadar vitamin E di dalam mangga bisa membantu
meningkatkan gairah sex! Jadi jangan ragu mengkonsumsi buah mangga setoap
hari.
- Mangga mampu memperbaiki sistem
pencernan. manfaat yang satu ini terkait erat dengan kandungan fiber atau
serat alami dalam mangga.
- Melenyapkan panas dalam. Mangga
bisa berfungsi sebagai pendingin tubuh. Panas dalam biasanya muncul saat
ginjal terbebani dengan cuaca yang panas. Dengan mengkonsumsi mangga, Anda
bisa menetralkan racun dan suhu di dalam ginjal Anda.
- Manfaat buah mangga lainnya
adalah untuk meningkatkan kekebalan tubuh seseorang. Hal ini terkait erat
dengan kandungan vitamin A juga C yang banyak dijumpai dalam buah mangga.
Selain itu, buah dengan warna daging cantik ini mengandung sedikitnya 25
karotenoid yang sangat baik dalam menjaga kondisi fit tubuh.
Sumber :