Ulat Hongkong

Ulat hongkong mempunyai beberapa kandungan nutrisi diantaranya adalah sebagai berikut;

I. Tabel Kandungan Nutrisi Ulat Hongkong
No
Kandungan
Prosentase (%)
1
Protein kasar
48%
2
Lemak kasar
40%
3
Kadar abu
3%
4
Kandugan ekstrak non nitrogen
8%
5
Kadar air
57%

Kandungan lemak yang terdapat pada ulat hongkong sering lebih tinggi daripada kandungan proteinnya, sehingga pemberian ulat hongkong yang berlebihan dapat menyebabkan kegemukan pada binatang yang mengkonsumsinya dengan segala aspek ikutanya.

II. jenis –jenis pakan ulat hongkong

Bahan makanan /konsumsi ulat hongkong terdiri dari beberapa macam jenis yang ada di sekitar kita diantaranya adalah;
1. Polard/ Makanan Ayam
2. Bahan pakan lain
  • a. Ampas tahu
  • b. Batang pohon pisang
  • c. Batang talas

3. Buah-buahan
  • a. Pepaya
  • b. Manisah/labu siam

4. Sayuran
  • a. Bisai
  • b. Sawi


Atau dengan kata lain pakan ulat hongkong yang cukup murah seperti tersebut di atas dapat juga di peroleh dari pakan atau sayuran yang banyak mengandung air.

III. Dampak pemakaian ulat hongkong sebagai pakan ternak

Pemakaian ulat hongkong untuk konsumsi ternak mempunyai dampak positif dan negatif diantaranya adalah;
a. Dampak Positif Pemakaian Ulat Hongkong
  • Burung yang mendapat pakan sampingan ulat hongkong dapat mengeluarkan bunyi atau kicau yang bagus di bandingkan tanpa mengkonsumsi ulat hongkong.
  • Ikan yang mendapat pakan sampingan ulat hongkong akan lebih sehat dan mempunyai daya tahan tubuh yang relatif baik serta mempunyai daya tarik yang indah dari warna kulitnya.
  • Udang yang mengkonsumsi ulat hongkong mempunyai pertumbuhan yang relatif lebih cepat dari udang biasa yang tidak mengkonsumsi ulat hongkong.

b. Dampak Negatif Pemakaian Ulat Hongkong
  • Menambah biaya perawatan
  • Penggunaan ulat hongkong dapat mengganggu aspek kesehatan khususnya pada burung
  • Burung yang mengkonsumsi ulat hongkong ini akan mengalami masalah atau penyakit diantaranya adalah sakit mata dan pencernaan yang tidak sehat
  • Pemakaian berlebihan pada ikan akan menyebabkan kegemukan dan efek lainya


III. Metode penggunaan

Untuk pemberian pakan terhadap burung agar tidak terjadi hal yang tdak di inginkan biasa di lakukan adalah sebagai berikut;
a. Ulat hongkong tidak boleh dikonsumsi burung dalam keadaan hidup.Caranya, Ulat hongkong harus di celupkanke dalam air hangat agar mati,kemudian baru diberikan kepaada burung berkicau.
b. Ulat hongkong tidak boleh di gunakan secara berlebihan karena zat kitinya yang menyebabkan burung mengalami gangguan pencernaan. Demikan pula dengaan ikan hias ,penggunaan yang berlebihan dapat menyebabkan kegemukan dan gangguan pada kulit.

IV. Kandungan nutrisi makanan ulat hongkong

Nutrisi yang di butuhkan oleh ulat hongkong adalah protein,lemak kasar dan kadar air yang mempunyai nilai prosentase yang tinggi atau pada buah dan sayuran yang mengandung unsur tersebut. Oleh karena itu dalam usaha ternak ulat hongkong yang ada sekarang ini selain menggunakan pakan yang sudah tersedia dalam pabrik,juga dapat di cari pada buah dan sayuran yang ada di pasar terutama yang mengandung tiga unsur (protein, lemak dan kadar air yang tinggi), dalam praktek yang ada di lapangan pakan yang mudah dan murah harganya adalah buah pepaya yang masih muda.

Sumber  :


Cari

Copyright Text